MusiNews.id, OGAN ILIR — Universitas Bina Darma melakukan Memorandum of Understanding dengan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Pemulutan, Kabupaten Ogan Ilir, pada hari Selasa tanggal 18 Januari 2022.
Rektor Universitas Bina Darma, Dr. Sunda Ariana, M.Pd., M.M., melalui Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerja Sama, Hendri Zainuddin, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut disampaikan dalam rangka menjalin kerja sama antara pihak Universitas Bina Darma dengan SMK Negeri 1 Pemulutan.
“Dalam MoU ini membahas tentang penyelarasan kurikulum di SMK Negeri 1 Pemulutan dengan Universitas Bina Darma sebagai Dunia Usaha Dunia Industri, salah satu pengguna Sumber Daya Manusia dari sekolah ini.” tutur Hendri Zainuddin.
Sosok yang akrab disapa dengan panggilan HZ itu mengungkapkan, sebelumnya, siswa dan siswi dari SMK Negeri 1 Pemulutan telah melakukan kegiatan magang pada Pusat Pelayanan Mahasiswa Universitas Bina Darma. Menurut dirinya, pihaknya sangat menyambut baik MoU tersebut.
“Dengan adanya penyelarasan ini, diharapkan para pelajar mampu menyerap ilmu yang sesuai di pasar kerja. Apalagi, sebelumnya siswa dan siswi SMK Negeri 1 Pemulutan sudah pernah magang di Universitas Bina Darma.” terang HZ.
Dia menambahkan, Universitas Bina Darma mengapresiasi semangat dari SMK Negeri 1 Pemulutan yang terus melakukan upaya demi meningkatkan lulusan yang siap dalam menghadapi pasar kerja, baik dunia usaha maupun dunia industri. (ril/ohs)