MusiNews.id, Palembang — Sebanyak 27 pemain diperkenalkan kepada masyarakat dalam acara launching team Sriwijaya Football Club (SFC) di Gold Lounge, The Royal Palembang Gold Center), pada hari Jum’at tanggal 1 September 2023. Dalam acara tersebut, SFC menargetkan bisa lolos promosi ke Liga 1 Indonesia musim depan.
Manajer SFC, Hendriyansyah, menyampaikan bahwa klub yang berjuluk Laskar Wong Kito itu, sudah menjalani latihan sejak Juli 2023, meski dirinya tidak bisa mendampingi dikarenakan sedang menjalankan ibadah Haji. “SFC ini tim besar. Di masa jayanya di Liga 1, ada kejadian 2018 turun ke Liga 2. Hadirin semua disini, jadi saksi SFC akan naik kembali ke Liga 1.” ujarnya.
Dirinya pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) yang sudah mendukung, serta berharap kepada pelatih, tim, dan dukungan sponsor, yang akan membawa SFC melambung tinggi di udara meraih target lolos ke Liga 1.
Adapun nama-nama pemain yang diperkenalkan pada publik saat acara tersebut yakni di posisi penjaga gawang ada Yoewanto Stya Beny, Rudi Nurdin Rajak, dan Panggih Triatmojo. Sedangkan yang berposisi sebagai pemain belakang yaitu Irwanto Bajo, M. Rifqi, Herwin Tri Saputra, Dia Syayid Alhawari, Meru Kimura, dan Fajar Zainul Muttaqin.
Berikutnya, pemain-pemain yang memperkuat lini tengah SFC adalah Ryan Wiradinata, Rio Hardiawan, Hapit Ibrahim, Reza Erlangga Aprilian, M. Nur Iskandar, Amirul Mukmin, Resa Aditya Nugraha, Ade Suryana, Heriansyah Buhoy, Misbakus Solikin. Terakhir, pemain yang berada di lini depan yakni Habibi Abdul Jusuf, Rivaldi Bawuo, Riszky Dwi Ramadhana, Kervens Belfort, F. Alessandro, Tommy Darmawan, Chencho Gyelshen, M Ali Koroy.
Selain memperkenalkan pemain yang akan memperkuat SFC di Liga 2 Indonesia, manajemen juga memperkenalkan Yusuf Prasetyo sebagai Pelatih Utama, Ferry Rotinsulu di posisi Pelatih Penjaga Gawang, Dino Sefriyanto sebagai Asisten Pelatih bersama Mahyadi Panggabean serta Oktavianus, dan Herwan sebagai Tim Analis. (ohs)