Spektakuler! Ribuan Warga Padati Festival Kitek Nia dan Peluncuran Logo PORPROV di Muba

MusiNews.id, MUBA – Ribuan warga tumpah ruah di malam puncak Festival Wisata Kuliner “Kitek Nia” 2025 yang digelar meriah di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sabtu malam (28/05/2025).

Dalam momen spesial ini, secara resmi juga diluncurkan logo dan maskot Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) XV dan Pekan Paralimpik Provinsi (PEPARPROV) V Sumatera Selatan 2025.

Acara spektakuler ini dihadiri langsung oleh Wakil Gubernur Sumatera Selatan H. Cik Ujang, yang dalam sambutannya memberikan apresiasi tinggi terhadap penyelenggaraan acara dan kesiapan Muba sebagai tuan rumah dua ajang olahraga bergengsi di provinsi ini.

“Dua ajang ini bukan hanya soal kompetisi olahraga, tetapi juga wujud nyata dari semangat sportivitas, persatuan, dan keberagaman yang menjadi kekuatan masyarakat Sumatera Selatan,” ujar Cik Ujang disambut riuh tepuk tangan pengunjung.

Berita Terkait :  Atlet Muba Sudah Kantongi 23 Medali Emas PEPARPROV V Sumsel, Raih Urutan 2 Klasemen

Ia menekankan pentingnya dukungan seluruh elemen masyarakat agar Muba dapat sukses menjadi tuan rumah sekaligus meraih prestasi, bahkan menjadi juara umum.

“Saya ucapkan selamat atas terselenggaranya Festival Kitek Nia dan sukses atas peluncuran logo dan maskot PORPROV XV serta PEPARPROV V,” tambahnya.

Sementara itu, Bupati Muba H. M. Toha menjelaskan bahwa Festival “Kitek Nia” merupakan langkah strategis untuk mengangkat potensi kuliner lokal serta mendongkrak pertumbuhan ekonomi UMKM daerah.

“Melalui festival ini, kita ingin memperkuat ekonomi lokal berbasis UMKM dan mendorong kebangkitan pariwisata serta budaya kuliner khas Musi Banyuasin,” papar Bupati Toha.

Berita Terkait :  Cik Ujang Kukuhkan Tim Pemenangan HD-CU dan Berlian Di Bawah Kepemimpinan Purnawarman Kias

Ia juga menegaskan kesiapan Kabupaten Muba sebagai tuan rumah PORPROV XV dan PEPARPROV V Sumsel yang akan digelar pada 1–7 November 2025 mendatang.

“Kami siap menjadi tuan rumah yang baik dan mengajak semua pihak untuk bersinergi demi kesuksesan event olahraga ini,” tegasnya.

Kemeriahan acara semakin lengkap dengan penampilan artis nasional Hijau Daun, yang berhasil menghibur masyarakat dengan sejumlah lagu hits mereka.

Turut hadir dalam kegiatan ini Wakil Bupati Muba Rohman, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sumsel Rudi Irawan, S.Sos., M.Si, serta unsur Forkopimda dan tokoh masyarakat lainnya.*

Pemutihan Pajak Sumatera Selatan tahun 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *